Bangka Barat, kejarberitanews.com – Sertu A.Hakim Babinsa Koramil 431-02/Mentok melaksanakan Anjangsana di Warung milik Bapak Masrin (Dugel) di Desa Air Nyato Kecamatan Simpang Teritip Kabupaten Bangka Barat.(28/09/2023)

Anjangsana dan bercengkrama yang dilakukan Babinsa selain mempererat silaturahmi dengan warga Binaan juga sekaligus memberikan perhatian penting untuk mengetahui keadaan dan permasalahan yang ada pada warga binaan yang mata pencahariannya berdagang dalam kehidupan sehari-hari untuk mencari rezeki memenuhi kebutuhan keluarga.

Selain itu juga Babinsa Koramil 431-02/Mentok Sertu A.Hakim mengingatkan warga binaan agar menjaga kesehatan keluarga dengan rajin membersihkan warung di dalam maupun di luar warung agar terhindar dari segala penyakit.

Bapak Masrin (Dugel) Selaku Warga Desa Air Nyato sangat senang dan berterimakasih atas kehadiran Babinsa, kami dapat merasakan keterdekatan emosional dan dapat memberikan solusi untuk mengatasi kesulitan warga dan dapat membantu menyelesaikan permasalahan warganya.

Danramil 431-02/Mentok Danramil Mayor KAV Suherman mengataka.”Tujuan komsos itu selain mempererat tali silahturahmi dengan warga, serta mempermudah kita dalam memantau perkembangan situasi di wilayah binaan serta berharap melalui Komsos dengan masyarakat, diharapkan seluruh warga selalu hidup rukun, menjaga kebersihan, berdampingan dan bantu membantu dalam hidup keseharian dimasyarakat,sehingga tercipta keamanan kenyamanan yang efektif di wilayah desa binaan nya tetap terjaga.” pungkasnya.

Sumber; Pendim 0431/Bangka Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *