Sungai Selan, kejarberitanews.com – Dalam rangka memanfaatkan momentum menjelang peringatan HUT Ke-78 RI Tahun 2023, Dandim 0413/Bangka, Letkol Arm Firstya Andrean Gitrias, S.H., M.M., berupaya mengoptimalkan momentum yang berharga ini dengan melancarkan program OPS BelNeg yaitu Operasi Patuh Sadar Bela Negara yang salah satu kegiatannya adalah dengan memberikan pembekalan Pembinaan Karakter dan Wawasan Kebangsaan yang diawali mulai dari Perguruan Tinggi dan sekolah-sekolah di wilayah Kodim 0413/Bangka.
“Hari Kemerdekaan 17 Agustus pada dasarnya memang sudah pasti dirayakan tiap tahun untuk mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan Indonesia dan membangkitkan nilai-nilai luhur semangat juang patriotisme. Namun apabila momentum ini tidak dimanfaatkan dengan baik jauh-jauh hari oleh kita sebagai komponen utama penggerak Pertahanan Negara maka akan berlalu begitu saja dengan hasil yang kurang optimal,” ujar Dandim 0413/Bangka.
Sesuai dengan amanat dari Panglima TNI dan Kasad, maka Dandim 0413/Bangka dan jajarannya berupaya agar seluruh warga negara, khususnya para generasi muda, harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan persatuan dan kesatuan untuk bela negara. Kita semua juga harus memiliki deterrent effect dan ketangguhan dalam menghadapi perkembangan dinamika lingkungan strategis yang sangat pesat, kompleks, komprehensif dan multidimensional yang berdampak signifikan secara nasional maupun di daerah.
Baca juga:
Babinsa Mendo Barat Dampingi Tim BIS UPTD Labkes Babel Pengambilan Sample Darah Penyakit Kaki Gajah
Dalam program Ops BelNeg secara serentak tersebut, Dandim turun langsung ke wilayah yang diawali dengan memberikan pembekalan Pembinaan Karakter dan Wawasan Kebangsaan kepada para Mahasiswa/i Polman Babel dan secara bersamaan para Babinsa khususnya memberikan pembekalan materi di sekolah-sekolah di wilayah masing-masing.
“Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa bapak Panglima TNI dan Kasad terus berulang kali menyampaikan tentang ancaman di balik revolusi industri 4.0 dan society 5.0, khususnya di para generasi muda yang sudah memasuki generasi milenial, Z dan Alpha yang rentan dari serbuan ancaman nirmiliter. Oleh karena itu fokus sasaran utama kami itu pada generasi-generasi tersebut,” ungkap Dandim.
Melalui serbuan program ini diharapkan para generasi tersebut dapat mengenal dan bahkan mengamalkan 5 nilai dasar yang terkandung didalam Bela Negara, yakni cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, meyakini Pancasila sebagai ideologi negara, rela berkorban untuk bangsa dan negara serta memiliki kemampuan dalam bela negara.
Program ini direncanakan masih terus berlanjut walaupun peringatan HUT Kemerdekaan RI telah selesai nantinya., ” pungkas Letkol Arm Firstya Andrean Gitrias, S.H., M.M.
Pendim413Bangka.