Sungailiat, kejarberitanews.com – Bertempat di Kantin Polres Bangka , Dilaksanakan Jum’at Curhat guna mendengar permasalahan dan aspirasi masyarakat secara langsung. Jumat (23/6/2023).
Dikegitan tersebut dihadiri oleh Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., dan dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Sungailiat Zulkifli, S.H, M.H., Wakil Bupati diwakili Staf ahli bupati bid. Pembangunan manusia dan kebudayaan Boy Yandra, S.K.M, M.P.H., Kajari Sungailiat diwakili Kasi Pidum Reski Novianti, S.H., Ketua BPBD Kab. Bangka Ridwan , PJU Polres Bangka, Kapolsek Jajaran Polres Bangka, Para Perwakilan Kades Kab. Bangka, Personil Polsek Polres Bangka dan Polsek Jajaran Polres Bangka.
Baca juga:
Danpos Tempilang Hadiri Undangan Lokakarya Mini Lintas Sektoral Tingkat Kecamatan
Dikesempatan tersebut Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., mengatakan ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan Polres Bangka dalam mendengar permasalahan dan aspirasi dari masyarakat secara langsung dan santai.
“Kita harapkan dengan kegiatan ini dapat terjalin sinergitas yang baik antara masyarakat dan pihak kepolisian khususnya Polres Bangka”,ujar AKBP Taufik Noor Isya.
Selain itu Kapolres Bangka memberikan Himbauan kamtibmas Kepada masyarakat agar bersama-sama dengan Polres Bangka untuk menjaga Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Sungailiat.
“Mari kita bersama sama menjaga situasi kamtibmas agar terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” Tegas AKBP Taufik Noor Isya.