Pangkalpinang, kejarberitanews.com – Dalam rangka peringati Hari Lahir Pancasila tahun 2023, Kodim 0413/Bangka menggelar upacara bendera Merah Putih di lapangan Makodim 0413/Bangka, Kamis (1/6/2023).
Upacara yang mengusung tema ” Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global ” tersebut diikuti oleh seluruh anggota Makodim dan Koramil jajaran baik TNI maupun ASN Kodim 413/Bangka.
Amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh inspektur upacara Dandim 0413/Bangka yang diwakili Pabung Bangka Letkol Arm Bontor Karo Karo bahwa Pancasila merupakan dasar negara serta Ideologi bagi Bangsa Indonesia, setiap nilai luhur yang terkandung didalamnya telah menjadi dasar hidup bernegara.
Baca juga:
Peringati Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Polres Bangka Tengah Gelar Upacara
Peringatan hari lahir Pancasila merupakan momen untuk mengenang , menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia.
Sebagai Prajurit TNI menyakini bahwa Pancasila adalah alat pemersatu bangsa yang harus kita jaga sampai titik darah penghabisan, Pancasila memiliki nilai-nilai inklusivitas toleransi dan gotong royong keragaman Nusantara menjadi identitas Nasional Bhineka Tunggal Ika.
Mengakhiri amanat Panglima TNI menekankan,
Pertama, TNI adalah garda terdepan dan benteng terakhir NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, Pegang teguh sumpah dan janji untuk selalu setia kepada NKRI, jangan terpengaruh dengan upaya memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa tahun ini adalah tahun politik tetap menjaga netralitas TNI.
Kedua, jadilah perekat dan pemersatu bangsa, tonjolkan persamaan dan kesampingan perbedaan dalam kehidupan kita sehari-hari baik dalam kedinasan maupun berbaur dengan masyarakat.
Ketiga, jaga terus netralitas TNI Polri, Kementrian serta lembaga lainnya, kita adalah bagian dari sistem saling membutuhkan sehingga selalu bekerjasama, bersinergi, dan bergotong royong dalam memajukan bangsa.*
Pendim413Bangka.