Babinsa Gunung Pelawan Melaksanakan Pendataan Penerima Pupuk Subsidi

Belinyu, kejarberitanews.com Babinsa Gunung Pelawan Sertu Agus kurniawan Koramil 413-02/Belinyu melaksanakan pendataan penerima pupuk subsidi bagi kelompok tani padi sawah dan kebun kopi di Dusun Lubuk Lesung Desa Gunung Pelawan Kecamatan Belinyu Kabupaten, Sabtu (29/4/2023).

Dalam kegiatan tersebut Babinsa bersama PPL Gunung Pelawan dan pengecer pupuk subsidi melaksanakan pendataan penerima pupuk subsidi kepada kelompok tani padi sawah dan tani kebun kopi.

Saat ditemui salah seorang pengecer pupuk subsidi Sofiyan Mahadir mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk mendata dan mengecek kelompok tani padi sawah dan kebun kopi yang menerima pupuk subsidi sehingga pupuk ini benar-benar tepat sasaran sesuai peruntukan.

Babinsa Gunung Pelawan Melaksanakan Pendataan Penerima Pupuk Subsidi

Baca juga:

Tim Kelambit Buser Polres Bangka Membekuk Pelaku Tindak Pidana Penipuan dengan Modus Transfer Uang 

“Setelah kita cek Data KTP dan luas lahan baru pupuk subsidi akan kita didistribusikan ke petani agar tidak disalahgunakan”, ujarnya.

Untuk saat ini pupuk subsidi hanya dipergunakan oleh kelompok padi sawah dan kelompok kebun kopi saja sesuai pengajuan kelompok tani ke depannya akan kita susun kembali termasuk kelompok petani cabe dan jagung”, terangnya.

Budiono perwakilan anggota kelompok padi sawah mengatakan dengan adanya pupuk subsidi ini sangat membatu kami sebagai petani padi sawah sehingga pada massa tanam ke 2 nanti pada bulan juli pupuk subsidi ini dapat dipergunakan.

Selain itu juga Babinsa memberikan motivasi kepada petani agar lebih semangat untuk mengolah sawah pada masa tanam ke-2 ini dengan baik sehingga pada massa panen nanti dapat meningkat sehingga dapat membantu perekonomian para petani. kegiatan ini juga merupakan wujud kemanunggalan antara Babinsa dengan PPL dan masyarakat demi meningkatkan ketahanan pangan di wilayah Binaan.

Pendim413/Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *