Pangkalpinang, kejarberitanews.com Meningkatkan sinergitas antar Instansi guna Bangkitnya Pelayanan, Pasi Intel Kodim 0413/Bangka Mayor Chb Bagyo Santoso mewakili Dandim Bangka menghadiri Tasyakuran Hari Bakti Imigrasi ke -73 bertempat di Kantor Imigrasi kelas l TPI Pangkalpinang Jl.Raya Selindung Kecamatan Gabek kota Pangkalpinang, Kamis (26/1/2023).

Dalam kegiatan tersebut hadir juga, Kakanwil Kemenkumham Babel Harun Sulianto, Kepala Imigrasi Tk l TPI pangkalpinang Wahyu Wibisono, Kapolres di Wakili Kasat Samapta AKP Fery Gunadi, Asisten ll Perekonomian dan Pembangunan Suryo Kusbandoro, Ka kesbangpol kota Pangkalpinang Donal Tampubolon, Kepala bidang Intelijen dan Penindakan Divisi Keimigrasian Babel Teguh Setiadi, Kepala KKP Pangkalpinang Dr Bangun Cahyo Utomo.

Mayor CHB Bagyo Santoso Hadiri Tasyakuran Hari Bakti Imigrasi ke-73 

Baca juga:

Polsek Simpang Teritip Polres Bangka Barat Amankan Pelaku Penyalagunaan Narkotika

Dalam Sambutan Kakanwil Kemenkumham Babel mengatakan, hari ini Imigrasi berulang tahun ke 73, imigrasi terus berupaya menjadi teladan dan pelopor bagi kebaikan organisasi serta dapat meningkatkan sinergitas antar Instansi guna Bangkitnya Pelayanan, Revitalisasi Penegakan Hukum dan Keamanan untuk Negeri sesuai dengan amanat yang di sampaikan oleh bapak Menteri Hukum dan HAM, Prof. Yasona H. Laoly.

“Terus pupuk kemitraan ke seluruh mitra terkait, permudah kebijakan untuk menunjang perekonomian”, ujar Harun Sulianto.

Pendim0413/Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *