Pangkalpinang, kejarberitanews.comPanitia Natal Oikoumene Masyarakat,TNI Polri dan ASN Babel Gelar Donor Darah – Panitia Natal Oikoumene masyarakat, TNI Polri dan ASN Se-Provinsi Bangka Belitung mengadakan Bhakti sosial Donor Darah Rabu 18/01/2023 di GPIB (Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat) Maranata Pangkalpinang.

Pendonor darah dalam kegiatan ini terdiri dari Personel TNI dan Polri serta dari masyarakat. Sehari sebelumnya tepatnya Selasa 17/01/2023 panitia juga mengadakan Donor Darah di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Sungailiat, dan kegiatan ini kerja sama dengan PMI.

Kegiatan Donor darah hari ini ditinjau oleh Ketua Umum panitia Natal Oikoumene Dr Harli Siregar , S.H., M.H (Plt Kajati Babel). Ketua 1 Kasrem045/Garuda Jaya Kolonel Inf Parluhutan Marpaung, S.I.P. dan Ketua 4 Johansen Tumanggor, M.Ak (anggota DPRD Provinsi Kepulauan Babel), selain itu hadir Sekretaris Umum Letkol Chb Paruhum Robinson P Silalahi serta sekretaris 1 dan 2.

Ketua Umum panitia Natal dalam acara tersebut mengatakan ada dua even besar pada acara perayaan Natal Oikumene TNI Polri, ASN dan masyarakat Se-Provinsi Bangka Belitung yaitu puncak perayaan Natal dan Bhakti Sosial.

Panitia Natal Oikoumene Masyarakat,TNI Polri dan ASN Babel Gelar Donor Darah

Untuk acara puncak perayaan Natal akan diadakan pada tanggal 20 Januari 2023 yang akan datang dengan pembicara Ketua PGI Pusat Pendeta Gomar Gultom.

Kemudian untuk Bhakti Natal berupa pengobatan gratis, pemeriksaan Kesehatan dan edukasi Kesehatan serta donor Darah.

Baca juga:

DPC PJS Batanghari Fasilitasi Sosialisasi Go Digital untuk Desa se-Kecamatan Muara Bulian

Harli Siregar mengungkapkan bahwa ada antusiasme dari masyarakat, TNI dan Polri yang memberikan sumbangsih darah untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan.

Ia menegaskan bahwa Setetes darah berarti untuk kehidupan, oleh karenanya kami berterima kasih atas partisipasi pendonor atas antusiasnya yang tentunya menjadi poin baik bagi kehidupan masyarakat.

Selanjutnya bahan berharga bagi Pemerintah Daerah untuk menggalakkan Bhaksos dan donor darah dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan.

Plt Kajati Babel ini menambahkan bahwa akhir-akhir ini,panitia dapat permintaan bantuan darah dari beberapa pihak atau orang sehingga dengan momen ini sangat baik untuk memberikan batuan pada yang membutuhkan.

Harapannya melalui kegiatan tersebut menjadi momen pembuka dan pembelajaran menjadi kegiatan baik di Provinsi Kepulauan Babel bahwa donor darah sangat dibutuhkan untuk kehidupan.

(R.H. Penrem 045/Gaya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *