Mendo Barat, kejarberitanews.com – Dalam rangka memastikan pendistribusian bantuan tepat sasaran, Babinsa Koramil 0413-04/Mendo Barat turun langsung melaksanakan pendampingan penyaluran bansos di Kantor Desa Penagan Kec. Mendo Barat, Senin (22/07/2024)
Hal ini dilakukan oleh Serka Lamin babinsa Koramil 0413-04/Mendo Barat yang melaksanakan pendampingan penyaluran beras dari pemerintah selaku babinsa Desa penagan kecamatan Mendo Barat.
Serka Lamin menyampaikan, pada pembagian beras ini sudah di data secara langsung oleh pihak desa berapa kepala keluarga yang menerima bantuan beras, dan masing-masing nantinya akan mendapatkan 10 kg beras.
Perangkat desa juga mengungkapkan bahwa kehadiran babinsa dalam pendampingan penyaluran beras di Desa penagan yang dilakukan ini merupakan hal yang sangat membatu kami selaku pihak desa sehingga berjalan dengan lancar dan sebagai upaya untuk memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran dan sesuai dengan data yang ada.
Saya selaku Babinsa melaksanakan pendampingan ini sifatnya hanya membantu kelancaran penyaluran bantuan dan memberikan pengamanan kepada pihak pemerintah desa. Pada kegiatan tersebut dalam rangka memastikan bahwasanya penyaluran bantuan berupa beras ini memang sesuai dengan data yang ada serta tepat sasaran, Ujarnya