Bangka Barat,- Kejarberirtanews.com- Selasa 20 Februari 2024 sekira Pukul 09.00 Wib Bertempat di Pelabuhan Pasar Ikan Muntok Bangka Barat telah Berlangsung kegiatan Bakti Kesehatan “KLINIK TERAPUNG” kepada masyarakat di sekitar pesisir terutama para nelayan yang di selenggarakan oleh Personil Si Dokkes Polres Bangka Barat berkolaborasi bersama dengan Personil BKO Dit Polairud Polda Babel dan Personil Sat Polairud Polres Bangka Barat . Sat Polair Polres Bangka Barat mulai mengoperasionalkan klinik apung untuk membantu masyarakat pesisir memperoleh hak kesehatan.

Adapun Kegiatan Bakti Kesehatan tersebut di laksanakan terdiri dari Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi masyarakat sekitar terutama para nelayan berupa Pemeriksaan Penimbangan Berat Badan,Pemeriksaan Kesehatan Tensi Darah,Konsultasi Kesehatan ke Dokter Dokkes Polri,Pemeriksaan Kesehatan Gula Darah,dan Pemberian Obat-Obatan

Kasat Polair IPTU Yudi Lasmono Seijin Kapolres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah SIK mengatakan”Diharapkan ini bisa membantu masyarakat pesisir dan mengoptimalkan kita dalam menjaga Kamtibmas dan penegakan hukum yang terjadi ditengah masyarakat,” ujarnya

klinik apung tersebut disiapkan di kapal patroli Sat Polair Polres Bangka Barat dan secara rutin akan menjangkau masyarakat di kawasan pesisir . “Dalam kegiatan ini lebih kurang 40 masyarakat pesisir memanfaatkan layanan kesehatan tersebut untuk mengecek kondisi kesehatan dan mengobati berbahaya penyakit,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *