Pangkalpinang – Kejarberitanews.com-Ajang balapan liar di Kota Pangkalpinang pada saat larut malam membuat warga Kota Pangkalpinang khawatir dan resah.
Dengan adanya aduan dari masyarakat yang nembuat resah tersebut, Dandim 0413/Bangka Kolonel Arm Firstya Andrean Gitrias S.H,M.M bersama personel gabungan melaksanakan penertiban balapan liar di jalan Bypass Soekarno -Hatta Pangkalpinang, Minggu dini hari (21/1/2024).
“Aktifitas balapan liar ini dilaksanakan oleh kawula muda pada dini hari sampai waktu shalat subuh di seputaran Kota Pangkalpinang yang telah membuat masyarakat resah, dengan membawa sepeda motor ugal-ugalan hingga balap liar,” ujar Dandim.
Dandim juga menjelaskan, pihaknya bersama tim gabungan Sub Denpom , Polres, Satpol PP berhasil membubarkan kegiatan balap liar serta memberi nasehat dan imbauan agar tidak lagi melakukan balapan liar di kawasan tersebut.
“Sejauh ini kita masih memberi nasehat serta melakukan imbauan saja terhadap pemuda pemudi yang terjaring, “terangnya.
Lanjutnya, kegiatan ini hanya memberikan imbauan langsung kepada para kawula muda agar tidak melakukan balap liar, ugal-ugalan dan tindakan yang menyebabkan rawan terjadinya kecelakaan.
“Upaya penertiban terlaksana dengan baik dan lancar, pemuda pemudi yang diamankan oleh aparat gabungan kami kumpulkan semuanya dan diberikan nasehat,” ujarnya.
Sementara itu, turut serta dalam aksi pembubaran balapan liar tersebut, Subdenpom Pangkalpinang , Polresta Pangkalpinang serta Satpol PP Pangkalpinang.
Pendim413Bangka