Pangkalpinang, Kejarberitanews.com – Tim Buser Naga Polresta Pangkalpinang berhasil ungkap perkara tindak pidana pengeroyokan.
Pada jumat (20/01/2023), pukul 21.15 N menjadi korban pengeroyokan oleh 2 pelaku N dan A hingga mengalami luka robek dikepala sebelah kanan, kemudian korban melaporkan kejadian ini ke Polresta Pangkalpinang untuk di tindak lanjuti.
Pada selasa (17/10/2023), tim buser naga mendapatkan informasi mengenai tindak pidana pengeroyokan dan langsung menuju ke daerah air Itam dimana terduga pelaku N berada.
“Dalam interogasi N mengakui bahwa saat itu sedang berada di rumah temannya yang tidak jauh dari rumah korban, tidak lama kemudian korban bertanya dengan nada tinggi, korban yang merasa terganggu dengan kehadiran N dan A langsung memarahi mereka hingga N terpancing emosi”, Ucap Kompol Evry Susanto.
Lebih lanjut jelas beliau, melihat kondisi N yang terjatuh A yang merasa kasihan langsung membantu N dengan memukul korban menggunakan satu buah mesin air kearah kepala korban sebanyak satu kali dan mengakibatkan luka robek di kepala sebelah kanan.
Untuk dimintai keterangan lebih lanjut, N dibawa ke Polresta Pangkalpinang, sementara A masih dalam pengejaran (DPO).