Sungailiat, kejarberitanews.com – Ada warganya yang terkena musibah anggota Koramil 413-01/Sungailiat Sertu Jamhur datang melakukan takziah ke rumah duka warga binaan yang meninggal dunia di Samratulagi Rt. 3 lingkungan Samratulagi Srimenanti Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka, Minggu (15/10/2023)

Kedatangan Babinsa dirumah duka dan tersebut merupakan wujud kepekaannya terhadap kondisi diwilayah dan juga sebagai bentuk empati dalam memberikan semangat dan dukungan moril bagi keluarga almarhum.

Sebagai aparat Teritorial sudah menjadi keharusan untuk selalu tanggap dengan segala situasi dan kondisi yang terjadi diwilayah, terlebih lagi disaat ada warga binaan yang mengalami kedukaan.

Danramil 01/Sungailiat Sertu Jamhur melalui Babinsa Sertu Jamhur menuturkan bahwa kegiatan seperti ini selalu kami lakukan bila ada warga yang mengalami kedukaan dengan tujuan mendoakan almarhum dan memberikan dukungan moril semangat pada keluarga yang di tinggalkan.

“Disinilah wujud nyata kedekatan Babinsa dengan warga binaan, karena sudah sepantasnya kita menunjukan rasa empati dan saling peduli, sehingga terjalin erat hubungan emosional antara TNI dengan rakyat dalam mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, ” tegasnya.

Sebagai Babinsa Sertu Jamhur menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya warga binaan yang di kenal cukup baik oleh warga dan masyarakat sekitar.

” Kami segenap keluarga besar Koramil 413-01/Sungailiat mengucapkan turut berduka cita atas meninggal almarhummah warga Samratulagi Srimenanti semoga diampuni segala dosanya diterima semua amal baiknya dan keluarga yang di tinggalkan selalu diberikan ketabahan dan kesabaran ” ujar Sertu Jamhur.

Pendim413Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *