Simpang Katis, Kejarberitanews.com – Anggota Koramil 413-08/Sungai Selan Sertu Andika menghadiri musyawarah penetapan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) 2024 Desa Beruas yang bertempat di gedung serba guna Desa Beruas Kecamatan Simpang Katis Kabupaten Bangka Tengah, Jumat (29/9/2023).
Musyawarah dalam rangka penetapan Rencangan Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) 2024 digelar sejumlah desa di wilayah Kecamatan Simpang Katis musyawarah tahunan para pemangku kepentingan desa untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa.
RKPDes merupakan program perencanaan yang dilaksanakan pemerintah desa bekerja sama dengan warga dan para pemangku kepentingan lainnya. Melalui musrenbang diharapkan mampu menghasilkan kesepahaman pembangunan dan kemajuan desa, baik pembangunan fisik maupun non-fisik, dengan cara mengakomodasi semua potensi dan sumber daya yang tidak tersedia dengan baik.
Dalam kesempatan itu, Sertu Andika mengucapkan terima kasih kepada perangkat desa, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan tertib dan lancar.
“Semoga rapat kali ini yang telah menghasilkan beberapa kesepakatan nantinya dapat dilaksanakan dengan baik, untuk kepentingan bersama dan tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian warga Sungai Selan ,” imbuhnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Simpang katis diwakili Kasi Kesra Bapak Muhammad Ali Sobirin, Bhabinkamtibmas Brigpol Endi Prianto, Bidan Desa Ibu Rosmeli, Kades Beruas Bpk Iswadi, Ketua BPD Bapak Rozali, Toga, Tomas dan Tokoh Pemuda serta masyarakat.