Bangka Barat, kejarberitanews.com – Komandan Kodim 0431/Babar Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M.Han beserta seluruh Anggota Kodim 0431/Babar Menghadiri kegiatan Bakti Sosial TNI dalam Rangka HUT TNI Ke-78 di Wilayah Korem 045/Gaya, dengan tema “TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju” , bertempat di Koramil 431-02/Mentok Kabupaten Bangka Barat, Kegiatan di pimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A. dilaksanakan secara Vicon serentak seluruh Indonesia langsung dari Tugu Monas Jakarta. Minggu, (24/09/2023)
Hadir dalam Kegiatan Bakti Sosial TNI dalam Rangka HUT TNI Ke-78
Asisten II Babar (Drs.Heru Warsito), Kajari Bangka Barat (Wawan Kustiawan S.H), Kabag Ops Polres Babar (Kompol Albert Daniel Hamonangan Tampubolon SH),
Anggota DPRD Babar (Suwarman), Ka Dinkes Babar (M.Saf’ii), Ka Puskesmas Mentok (Hariyanto), Camat Mentok (Sukandi, Spd), Kasdim 0431/Babar (Mayor CHB Nawawi), Pasi Ops Kodim 0431/Babar (Kapten Inf M.Yusuf), Pasi Ter Kodim 0431/Babar ( Kapten CZI Maharuddin), Pasi Intel Kodim 0431/Babar (Lettu Inf Zulkifli), Danton Kompi senapan B Yonif 141/Ayjp Brigif 8 GC (Letda Inf Dedi) beserta Anggota , Ketua FKPPI Babar (Kesumarina), Kadis KB Bangka Barat (Sarbudiono), Karantina Wilker Babar (Fauzan), Persit KCK Cab LV Kodim 0431/Babar, Para Peserta (Masyarakat)Bakti Kesehatan TNI
Adapun Kegiatan Bakti Kesehatan TNI
Khitanan (Sunat Massal), Pelayanan KB, Donor Darah, Pelayanan Kesehatan Umum dan Pengobatan serta Pembagian Sembako
Komandan Kodim 0431/Babar Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M.Han menyampaikan.” Dalam Rangka HUT TNI Ke-78, disini kita membuktikan bahwa TNI itu tidak hanya siap untuk menghadapi musuh yang bersenjata tetapi kita juga menghadapi musuh-musuh yang tidak terlihat, contohnya apa? contohnya seperti penyakit dalam tubuh.Semoga dengan adanya program Bakti Sosial ini TNI terus berkembang, mendukung rakyat, dan dicintai oleh rakyat sehingga selaras dengan tema peringatan HUT TNI ke-78 yakni “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”, ” pungkasnya Komandan Kodim 0431/Babar Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M.Han
Sementara itu, Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A.berharap kegiatan Bakti Kesehatan ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat.
Selain kegiatan donor darah, kata dia, banyak rangkaian kegiatan lain dalam rangka HUT Ke-78 TNI seperti sunatan massal, pameran alutsista, bazar, dan parade serta defile di Lapangan Monas.
“HUT TNI kali ini bisa memberikan dampak positif dan memberikan kesejahteraan kepada masyarakat. Jadi, tidak hanya sekitar parade, defile, dan unjuk alutsista, tetapi juga ada kegiatan-kegiatan sosial yang berdampak pada kesehatan masyarakat dan kesejahteraan masyarakat,” Ujarnya Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.
Sumber: Pendim 0431/Bangka Barat.