Kunjungan kerja Dandim 0431/Babar Dan Ketua Persit Cab LV Dim 0431/ Babar Kepada Prajurit Beserta Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok

Bangka Barat, kejarberitanews.com Komandan Kodim 0431/Babar Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M.Han beserta Ketua Persit Cab LV Dim 0431/Babar Ny.Zulfika Kemas M.Nauval Melaksanakan kunjungan kerja dan pengarahan kepada Prajurit Koramil 431-02/Mentok dan Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok.

Acara berlangsung di Koramil 431-02/Mentok Jalan Raya Peltim Kelurahan Sungai Daeng Kec. Mentok Kab.Bangka Barat Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Mayor Kav Suherman ( Danramil 431-02/Mentok ), Kapten Czi Maharudin ( Plh Pasiter Kodim 0431/BB ), Prajurit Koramil 431-02/Mentok dan Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok.Rabu(13/09/2023)

Kunjungan kerja yang dilaksanaka oleh Dandim 0431/Babar dan Ketua Persit Cab LV Dim 0431/Babar bertujuan agar Prajurit Koramil 431-02/Mentok khususnya para Babinsa agar selalu ingat atas tugas dan tanggung jawabnya sebagai Babinsa selain itu Bagi ibu Persit yang selalu mendampingi suaminya berikan support yang positif agar suami sebagai Babinsa bisa melaksanakan tugas dengan baik.

Kunjungan kerja Dandim 0431/Babar Dan Ketua Persit Cab LV Dim 0431/ Babar Kepada Prajurit Beserta Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok

Baca juga:

Komsos Babinsa Koramil 431-03/Kelapa dengan Bapak Kades Ardian SE. di Desa Air Lintang, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat

Bagi Prajurit Koramil 431-02/Mentok dan Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok apabila ada permasalahan pribadi segera cari solusi dan jalan keluar apabila tidak dapat menyelesaikan sendiri segera laporkan secara hirarki kepada tertua di bagiannya atau langsung kepada Dandim, setiap permasalahan sebesar apapun dapat diselesaikan, apabila menghadapi masalah selesaikan dengan baik dan koodinasikan, semua harus bijak melihat permasalahan, dan mengatasi permasalahan”.

Lebih lanjut Komandan kodim 0431/Babar Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M.Han berpesan seluruh Prajurit Koramil 431-02/Mentok dan Persit KCK Ranting 03 Koramil 431-02/Mentok.” utamakan ibadah sholat lima waktu dan utamakan sholat di Masjid bagi bapak bapaknya ,Jauhi hal hal yang negatif seperti minum minuman keras dan narkoba,Selalu Berusaha dan berdo’a untuk bekerja mencari tambahan mensejahterakan keluarga, mencari rezeki yang halal untuk memberikan kepada anak dan istri
Rezeki diberikan Allah Swt, Pintar-pintar dalam bermedsos dan berhati-hati, saat ini sudah masuk tahun politik kita TNI harus Netral dan bagi Ibu persit boleh memilih tapi tidak boleh berkampanye salah satu paslon jangan bawa nama status persit, Saling berkomunikasi yang baik antara suami dan Istri setiap ada permasalahan selesaikan dengan baik.

Terakhir Dandim menghimbau kepada seluruh Prajurit Koramil 431-02/Mentok dan Persit KCK Koramil 431-02/Mentok.” hari ini Saya minta semuanya tetap kompak dan jalin silaturahmi dengan baik kepada siapapun baik di Kedinasan maupun bermasyarakat.kemudian sampaikan hal-hal yang penting kepada saya langsung tidak masalah nanti sama-sama kita carikan solusinya,yang penting laksanakan tugas dengan baik dan ikhlas,yang paling utama jangan lupa ibadah”. Tutup Dandim.

Sumber : Pendim 0431/Bangka Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *