Air Bulin-Bangka Barat, kejarberitanews.com – Personil TMMD Ke 116 Kodim 0431/Babar Serda Sugianto pada hari Rabu (21/05/2023) melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum dan Narkoba bersama Polsek Kelapa sebagai Pemberi materi Bripka Riski dalam program TMMD ke 116 Kodim 0431/Babar yang dilaksanakan di kantor Desa Air Bulin kecamatan kelapa kabupaten Bangka Barat.
“Penyuluhan ini dilaksanakan dalam program TMMD ke 116 Kodim 0431/Babar yang dihadiri pula oleh Sekretaris Desa Ibu Murni, Masyarakat yang di laksanakan di Desa Air Bulin dan Desa Tebing kecamatan kelapa kabupaten Bangka Barat.
Baca juga:
Jembatan ke 2 Memiliki Panjang Jembatan 12 Meter dan Lebar 4 Meter
Dalam kegiatan Penyuluhan Hukum dan Narkoba memiliki tujuan yang di berikan kepada Warga seperti penyuluhan yang mencakup tentang pengetahuan untuk kegiatan yang dilakukan oleh warga di kehidupan sehari-hari meliputi Penyuluhan Narkoba yang di tujukan bagi Warga kepada orang tua yang memiliki anak muda untuk menjaga dari bahaya Narkoba, kemudian untuk penyuluhan hukum mencakup tentang KDRT dan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur, serta menjaga Kamtibmas di lingkungan Desa.
Dengan dilaksanakan berbagai kegiatan penyuluhan hari merupakan program TMMD Ke 116 untuk menambah wawasan di bidang Hukum dan menambah ilmu pengetahuan tentang bahaya Narkoba bagi anak remaja dan orang Tua Bagi warga Desa Air Bulin Kecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat dan ilmu yang di sampaikan oleh masing pemateri dapat di terapkan di kehidupan sehari hari”.