Pangkalpinang, kejarberitanews.com – Menjaga serta membangun sinergitas dan soliditass TNI – Polri, Kodim 0413/Bangka bersama Polresta Pangkalpinang menggelar silaturahmi dan halal bi halal di Makodim 0413/Bangka dalam momentum Idul Fitri 1444 H tahun 2023, Selasa (2/5/2023).
Dalam kegiatan tersebut turut hadir juga diantaranya, Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Fitstya Andrean Gitrias, S.H,.M.M, Kapolresta Pangkalpinang Kombes Pol Gatot Yulianto , S.I.K, M.HP, Pasi Ops Kodim 0413/Bangka Mayor Inf Parisen Ginting, Pasi Log Dim 0413/Bangka Mayor Cba Alex S, PJU Polresta Pangkalpinang, Danpos TNI AU Pangkalpinang Kapten Lek Agus Sutarto Danpos Kamla Pangkalpbalam Lettu Laut (P) Abdul Hadinisah, Ketua Persit KCK Cabang XL Kodim 0413/Bangka, Ketua Panti asuhan AlkhoiriyahMuhammad Holidi beserta anak yatim piatu dan anak Pramuka.
Dalam sambutanya Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Fitstya Andrean Gitrias, S.H, M.M mengatakan, saya atas nama keluarga besar Kodim 0413/Bangka beserta Persit Kartika Chandra Kirana mengucapkan selamat datang kepada Kapolresta dan Lanud serta Lanal Babel, kami ucapkan mohon maaf lahir batin yang mana masih dalam suasana Idul Fitri 1444 H.
“Kegiatan ini kita laksanakan dalam rangka Sinegeritas TNI dan Polri yang telah terjalin selama ini terbukti kita mampu melewati puncak wabah covid 19”, ujarnya.
Baca juga:
Tetap Jaga Keamanan, Himbau Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Kepada Warganya Melalui Komsos
Dari sekian saya keliling bertugas di Bangka lah yang paling begitu kondusif dan aman semua itu atas kerja sama antara TNI dan Polri yang ada di wilayah tersebut.
Di tempat yang sama Kapolresta Pangkalpinang Kombes Pol Gatot Yulianto , S.I.K, M.HP mengatakan kami ucapkan terimakasih yang sebesarnya kepada Dandim karena dapat melaksanakan acara halal bihalal.
“Babel adalah kota yang nyaman dan aman yang mana Sinergeritas TNI dan Polri dapat terjalin dengan baik”, ucap Kapolresta.
Polri tidak dapat tampil sendiri semua itu harus ada bantuan dan kerja sama dari TNI dalam rangka mengamankan Kantibmas di wilayah Kota Pangkalpinang.
Kami berharap, kita harus kompak dan saling kerja sama, bersinergi agar wilayah Babel menjadi aman karena kita adalah garda terdepan dan kita harus peduli. Apa bila di lapangan ada permasalahan agar di selesaikan dengan baik dan kami akan selalu membantu. Kami juga akan mengundang Keluarga besar Kodim 0413/Bangka ke Polresta dan akan kami jadwalkan waktunya, ” pungkas Kombes Pol Gatot Yulianto.
Acara dilanjutkan Halal Bihalal dan Rama Tamah serta pemberian bantuan kepada anak-anak Panti Asuhan Alkhoiriyah.
Pendim413Bangka.