Tempilang-Bangka Barat, kejarberitanews.com – Sebagai bentuk upaya meningkatkan peran dan sinergi warga binaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Serda Rapik, kembali melaksanakan Komsos bersama warga Dusun Buyan, Desa Buyan Kecamatan Tempilang. Komsos dilakukan bersama Bpk Soleh, salah satu tokoh masyarakat beserta warga Dusun setempat.
“Komsos ini bertujuan, agar bagaimana situasi keamanan dan ketertiban dalam kehidupan bermasyarakat di Dusun Buyan dapat selalu terjaga dengan baik, tentu diperlukan peran dan sinergitas yang kuat dengan warga binaan,” jelas Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Serda Rapik, Senin (13/03/2023).
Baca juga:
Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 431-02/Mentok Gelar Karya Bakti di Desa Air Limau
Untuk itulah, dalam komsos tersebut Babinsa menghimbau dan mengajak Bpk Soleh dan warga lainnya, untuk selalu menjaga tali silaturahmi dan terus meningkatkan sinergi, guna mendukung terwujudnya situasi yang aman dan tertib di lingkungan kehidupan bermasyarakat.
Ditempat berbeda, Danramil 431-03/Kelapa Lettu Inf Aflianto, menyampaikan Babinsa di Desa binaan akan terus menjalin komunikasi yang baik dengan warga binaan melalui Komsos.
“Komsos akan menjadi sarana komunikasi yang efektif antara Babinsa dan warga binaan, salah satunya dalam upaya meningkatkan peran warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban, dengan tujuan untuk optimalisasi situasi yang kondusif di wilayah binaan,” tutup Danramil 431-03/Kelapa Lettu Inf Aflianto.
Sumber Pendim 0431/Bangka Barat