Mentok-Bangka Barat, kejarberitanews.com – Babinsa Air Limau, anggota Koramil 431-02/Mentok Serda Erwin Marpaung beserta anggota Babinsa lainnya, melaksanakan Karya Bakti (Gotong royong) bersama warga Dusun -2 RT.003, RW.002, Desa Air Limau, Kecamatan Mentok, pada hari Senin,(13/03/2023). Karya Bakti di mulai dari jam 08.00 Wib, dengan melakukan pembersihan di sekitar tower air bersih dan sekitar pinggir sungai Desa setempat.
“Kegiatan Karya Bakti bersama warga ini, melanjutkan pembersihan di sekitar tower bersih dan sekitar pinggir sungai, sebagai tempat sumber mata air bersih, untuk dialirkan ke penampungan air,” jelas Serda Erwin Marpaung.
Baca juga:
Saat Lakukan Komsos dengan Petani sawit Babinsa Desa Simpang Katis Berikan Arahan dan Masukan
Selain itu, Karya Bakti juga di isi dengan melaksanakan pengecetan di beberapa tempat sekitar areal tower.
Ditempat berbeda, Danramil 431-02/Mentok Mayor KAV Suherman, mendukung sepenuhnya kegiatan Karya Bakti yang dilaksanakan anggota Koramil 431-02/Mentok bersama masyarakat Desa Air Limau.
“Sebagai Danramil 431-02/Mentok, tentu mendukung sepenuhnya kegiatan Karya Bakti ini, semoga apa yang dilakukan anggota Babinsa, dapat bermanfaat positif bagi masyarakat Desa binaan,” imbuh Danramil 431-02/Mentok Mayor KAV Suherman.
Sumber Pendim 0431/Bangka Barat