Sungailiat, kejarberitanews.com – Jalin Komunikasi dengan warga desa binaan, Anggota Koramil 0413-01/Sungailiat Serda Turahman melaksanakan anjangsana dengan warga wilayah binaan di Desa Mangkak Kabupaten Bangka, Rabu (22/2/2023).
Kali ini Babinsa Desa Mangkak Serda Turahman menyambangi rumah bapak Sunardi yang memiliki ternak kambing.
Anjangsana yang dilakukan oleh Babinsa Desa Mangkak itu bertujuan untuk mempererat silaturahmi jalinan hubungan yang telah terbina selama ini, sehingga dapat mengenali lebih dekat akan kondisi masyarakat serta untuk mengetahui perkembangan hasil beternak kambing.
Baca juga:
Serda Joko Sugianto Dampingi Pihak Puskesmas Laksanakan Sosialisasi Hidup Sehat
Serda Turahman mengatakan dari hasil bincang-bincang dengan Bapak Sunardi Peternak kambing warga desa Mangkak membahas tentang kegiatan yang positif warganya di sela-sela pekerjaanya yang setiap harinya sebagai beternak kambing.
Bapak Sunardi saat di konfermasi mengungkapkan warga sangat berterima kasih kepada Babinsa, dengan seringnya Babinsa monitor wilayah dan kegiatan ini rutin dilakukan untuk menciptakan suasana aman dan kondusif, ” ungkapnya.
Pendim0413/Bangka.