Momentum Isro' Mi'raj Kodim 0413/Bangka Mengikuti Kegiatan Istiqosoh Kubro Secara Virtual

Pangkalpinang, kejarberitanews.com Dalam momentum Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Kodim 0413/Bangka mengikuti kegiatan Istiqosoh Kubro secara virtual bersama KASAD Jendral TNI Dr. Dudung Abdurrachman.S.E.M.M.

Kegiatan Istiqosoh Kubro yang dilaksanakan di Mesjid Arsani Makodim 0413/Bangka yang diikuti Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Denny Noviandi didampingi Kasdim 0413/Bangka Letkol Inf Rudiyanto besert seluruh perwira dan anggota Kodim 0413/Bangka, Minggu (19/2/2023).

Kegiatan Doa Istiqosoh Kubro dilaksanakan secara terpusat berlangsung dari Mesjid Agung Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat yang di hadiri Wakil Presiden RI Prof. Dr. (H.C) K.H.Ma’ruf Amin, Kyai Cholil Nafis serta para undangan lainnya.

Sebelum pelakasanaan Istiqosoh Kubro secara virtual terlebih dahulu diawali dengan sholat subuh secara berjemaah.

Disampaikan Dandim bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rohani untuk memperingati Isr’ dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Majlis Ulama dan TNI AD mengelar Do’a Istiqosoh Kubro secara serentak di seluruh Indonesia.

Baca juga:

Secara Virtual, Korem 045/Gaya dan Satuan Jajaran ikuti Istighosah dan Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 H

“Momentum peringatan irso’ mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Istiqosoh Kubro merupakan mumentum bagi kita dalam meningkatkan keimanan dan keraqwaan kepada Allah SWT serta kecintaan terhadap Rusullullah Muhammad SAW, ” ujarnya.

Di dalam kegiatan tersebut para Dandim beserta seluruh personel yang hadir menyimak sambutan KASAD Jendral TNI Dr. Dudung Abrurrachman dan diakhiri dengan sambutan dari Wapres RI Bapak KH.Ma’ruf Amin dengan hikmat.

Pendim0413/Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *