Kolonel Inf Denny Noviandi Laksanakan Penanaman 1000 Pohon di Desa Belilik

Bangka Tengah, kejarberitanews.com Gerakan hijau biru Babelku Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Denny Noviandi melaksanakan penanaman 1000 Pohon mendampingi Danrem 045 /Garuda Jaya bertempat di Yonif 147/KGJ Jl. Raya Desa Belilik Kecamatan Namang Kabupaten Bangka Tengah, Selasa (7/2/2023).

selain Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Ujang Darwis, MDA dalam kegiatan tersebut di ikuti juga Kasrem 045/Gaya Kolonel Inf. Parluhutan Marpaung, S.I.P., M.Han,Bupati Bateng Di Wakili Staf Ahli bidang Pembangunan (H.Tamimi Spd.,M.M, Ketua DPRD Bangka Tengah Me Hoa,S.H,M.H, Danyon 147/KGJ Mayor Inf. Yokki Firmansyah besera tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Danrem 045/Garuda Jaya mengucapkan, terima kasih atas kehadiran bapak-bapak dan ibu sekalian pada kegiatan hari ini yaitu gerakan penanaman 1000 pohon di Mayonif 147/KGJ.

Kolonel Inf Denny Noviandi Laksanakan Penanaman 1000 Pohon di Desa Belilik

Baca juga:

Kasrem 045/Gaya Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Menumbing

Pada hari ini kita akan laksanakan bersama penanaman pohon produktif jenis durian dan matoa, hal ini sebagai wujud semangat TNI dan Pemda serta segenap stakeholder Povinsi Kepulauan Babel untuk menumbuhkan kepedulian terhadap kelestarian dan keasrian lingkungan alam di sekitar kita juga merupakan dukungan TNI kepada pemerintah provinsi Babel dalam mensukseskan program gerakan “hijau biru babelku”, ujar Danrem.

Danrem menambahkan, hari ini secara bersama menanam 1000 pohon, semoga manfaat terhadap lingkungan, Korem 045/gaya beserta jajaran akan terus berkomitmen dengan upaya nyata menjaga alam dan lingkungan sebagai warisan untuk anak cucu kita kelak”, tegasnya.

Pendim0413/Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *