Sungaliat, kejarberitanews.com Tingginya curah hujan membuat Babinsa Koramil 0413-01/Sungailiat Pelda Agustiono bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pemantauan daerah rawan banjir sekitar pesisir khususnya Lingkungan Nelayan 1 , Nelayan 2 dan Lingkungan Parit Pekir Kecamatan Sungai Liat Kabupaten Bangka, Selasa (31/1/2023).

Babinsa Koramil 0413-01/Sungailiat Bersama Bhabinkamtibmas Laksanakan Pemantauan Dearah Rawan Banjir

Baca juga:

Police Goes To School Upaya Polres Bangka Tengah Ingin Tanamkan Tertib Berlalu Lintas Sejak Dini

Babinsa Koramil 01/Sungailiat menghimbau warga masyarakat yang rumahnya sering terdampak banjir akibat hujan bersamaan dengan pasangnya air laut untuk selalu waspada dan mengamankan semua barang berharga apabila hujan yang intensitas tinggi disertai pasangnya air laut, serta mengungsi ketempat yang lebih aman untuk sementara waktu.

Ia menambahkan, apabila ada hujan lebat dan bertepatan dengan air laut pasang, ke tiga wilayah tersebut pasti mengalami genangan air, dan apabila air laut surut, berangsur-angsur genangan air tersebut ikut surut, ” jelas Pelda Agustiono.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *