Kelapa-Bangka Barat, kejarberitanews.com – Babinsa Koramil 431-03/Kelapa, Serma Selamet melaksanakan komsos bersama Ketua tim Bidang Kesra Kasiman dan anggota Zendi dan Johari. Komsos berlangsung di Kantor Kecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat, Rabu (24-01/2023).
“Komsos membahas tentang implementasi bahan pokok sembako di wilayah kecamatan kelapa, seperti yang dialami oleh masyarakat Kecamatan Kelapa saat ini, akibat cuaca kurang bagus sehingga aktifitas penyeberangan kapal laut dan bongkar muat bahan pokok sembako sering terjadi kemacetan maka berimbas terjadinya kenaikan harga barang dan sembako”, ungkap Serma Selamet.
Baca juga:
Dari komsos tersebut Tim Bidang Kesra Kecamatan Kelapa akan semakin intensif melakukan pengecekan harga sembako di setiap pasar yang ada di Kecamatan Kelapa.
Sementara itu, Danramil 431-03/Kelapa Lettu Inf Aflianto menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan positif tim Bidang Kesra Kecamatan Kelapa terkait Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa.
“Melalui komsos yang dilaksanakan Babinsa, semoga segala permasalahan atau kendala yang dihadapi masyarakat di Wilayah binaan dapat diselesaikan dengan baik, terakhir kami menyampaikan terima kasih atas sinergi semua pihak dalam menjaga kondusifitas di Wilayah binaan yang kita cintai ini”, Pungkas Lettu Inf Aflianto.
Sumber: Pendim 0431/Bangka Barat.